Senin, 10 Desember 2012

story

Isi Hati
part 3

Kemarin, dia menghilang begitu saja, aku tidak melihat batang hidungnya. biasanya salalu tampak dikantin dengan tempat duduk favoritnya. berulang kali kekantin hanya numpang lewat, sekalian lihat-lihat dia ada atau tidak, tapi sayang aku tidak melihatnya.

menurutku untuk saat ini lebih baik seperti ini biar aku bisa terbiasa tuk melupakannya. menurutku dia paling bisa buat orang trbiasa tuk lupakannya. seminngu yag lalu kami masuk dikelas yang sama, tau gak sihh aku beranikan diri pakai lipgloss ke kampus, hehe bayangkan aku gak pernah biasanya pakai begituan, karena bibr ku merah alami (lebayyyy)
dan aku sengaja datang lebih awal biasanya juga aku tuh suka telat datang kekampus. Aku awali jum'at pagi dengan ceria banget (seperti ABG baru jatuh cinta dalam masa puber) kalau seusiaku sekarang baru beranjak 19 tahun ini sih bukan darah ABG lagi.


Aku masuk kelas duduk manis manghadap kedepan dan sekali-kali melirik ke pintu kelas dan berharap dibalik pintu itu tiba-tiba dia datang ^__^
10 menit waktu menit waktu berjalan dari perhitungan jam masuk, masih melihat kepintu masih dengan wajah senyum mengembang.
20 menit masih berharap dia akan datang hari ini.
30 menit, beneran dia tidakkan datang hari ini.
kalau anak ALAY bilang sekarang saatnya mengGALAU . bener !!!! Aku Galau, Galau, Galau tongkat Internasional rasanya itu ingin berlari sepanjang koridor kampus sampil manggil-manggil namanya dengan #slomotion,

mencoba menenangkan diri tarik nafas dalam-dalam, buang "hhuuuuh". coba ingat-ingat wajahnya yang udah terekam dalam fikiranku selama ini. mencoba kembali senyum dan fokus lihat penjelasan dosen didepan. FOKUS.FOKUS.FOKUS !
kyaaaaaaaaaa!!!!! gak bisa :'(
Buku yang masih mulus dan kinclong ini deh jadi tumbal, langsung coret-coret gak jelas.
Jum'at dilalui dengan masa-masa Galau mood on. sebenarnya hati ini gimana gitu mirisnya tetapi harus tegar dan pasang wajah yang biasa . tapi sebenarnya hati ini seperti orang linglung, yang lagi nyari-nyari alamat karena di kasih alamat palsu .


Bad Day Guys !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar